Minggu, 29 April 2018

#JokowiKunkerSG



6.23 PM · 29 Apr 2018
1. Di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-32 @ASEAN yang dihelat di Hotel Shangri-La, Singapura, Presiden @jokowi melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Vietnam Nguyen Xuan Phuc 2018 #JokowiKunkerSG

6.24 PM · 29 Apr 2018
2. Pada pertemuan ini, Presiden @jokowi menyampaikan beberapa hal terkait hubungan Indonesia dengan Vietnam. Presiden @jokowi mengapresiasi suksesnya pertemuan Joint Comission on Bilateral Cooperation (JCBC) antara Menteri Luar Negeri kedua negara #JokowiKunkerSG

6.25 PM · 29 Apr 2018
3. Beberapa hasil pertemuan JCBC yang perlu didorong untuk segera ditindaklanjuti, menurut Presiden @jokowi, antara lain penyelesaian negosiasi batas maritim (zona ekonomi eksklusif) Indonesia-Vietnam #JokowiKunkerSG

6.26 PM · 29 Apr 2018
4. Presiden @jokowi menekankan, penyelesaian batas maritim ini akan dapat mencegah terjadinya insiden dan meningkatkan kerja sama perikanan dan kelautan #JokowiKunkerSG

6.26 PM · 29 Apr 2018
5. Presiden @jokowi: Saya yakin kita akan dapat segera menyelesaikannya #JokowiKunkerSG

6.27 PM · 29 Apr 2018
6. Presiden @jokowi juga mengatakan penyusunan Rencana Aksi 2019-2023 untuk menerapkan kemitraan strategis kedua negara harus dapat diselesaikan November 2018 #JokowiKunkerSG
CATATAN : Poin ini sudah masuk list @wef ASEAN 11-13 September 2018
Ha Noi, Viet Nam @aseanstrategic.
#wefASEAN2018
Yang terbaru perlu dicermati adalah tentang #BioEconomyRevolution. Ini menarik.

6.27 PM · 29 Apr 2018
7. Presiden @jokowi juga mengapresiasi ekspor kendaraan bermotor Indonesia ke Vietnam yang sudah dapat berjalan dengan normal dalam waktu dekat #JokowiKunkerSG

6.27 PM · 29 Apr 2018
8. Presiden @jokowi: Upaya merealisasikan target perdagangan USD 10 milyar dapat dicapai pada tahun 2020 #JokowiKunkerSG

6.28 PM · 29 Apr 2018
9. Terkait konsep kerja sama Indo Pasifik yang disampaikan Indonesia dalam KTT @ASEAN ini, Presiden @jokowi mengapresiasi dukungan Vietnam #JokowiKunkerSG

6.28 PM · 29 Apr 2018
10. Presiden @jokowi: Saya juga menyampaikan perhargaan atas dukungan Vietnam terhadap konsep kerja sama Indo Pasifik yang saya sampaikan dalam KTT @ASEAN kali ini #JokowiKunkerSG

6.29 PM · 29 Apr 2018
11. Presiden @jokowi mengundang PM Vietnam untuk hadir dalam ASEAN Leaders Gathering yang akan dihelat di Bali pada 11 Oktober 2018 mendatang #JokowiKunkerSG

6.29 PM · 29 Apr 2018
12. Presiden @jokowi pun mengatakan akan memertimbangkan dengan baik undangan PM Vietnam untuk hadir dalam World Economic Forum on ASEAN pada 11-13 September 2018 #JokowiKunkerSG

6.30 PM · 29 Apr 2018
13. Presiden @jokowi: Saya akan pertimbangkan dengan baik undangan tersebut #JokowiKunkerSG

6.31 PM · 29 Apr 2018
14. Turut hadir mendampingi Presiden @jokowi dalam pertemuan bilateral ini Menko @PolhukamRI @wiranto1947, Menko @PerekonomianRI Darmin Nasution, @Menlu_RI Retno Marsudi, Menteri @Kemendagri_RI @EnggarMendag dan Kepala Staf Kepresidenan @GeneralMoeldoko #JokowiKunkerSG

6.36 PM · 29 Apr 2018
Di Sela-Sela KTT @ASEAN, Presiden @jokowi Gelar Pertemuan Bilateral dengan PM Vietnam.

-----

Topik dalam Negeri (21 Mei 2018)

5.34 PM · 29 Apr 2018
Berarti 21 Mei 2018 adalah #20TahunOrdeReformasi.
@KSPgoid

-----